Minggu, 17 Juli 2011

Our First Day in Second Grade

- XI IPA 2-

Senin, 11 Juli 2011
Libur telah usai…libur telah usai!! Horee!!horee!! (lho?)
Hari pertamaku dikelas XI ini kusembut dengan penuh suka cita..meskipun awal keberangkatan ke sekolah sempet ada insiden tak berkenan dihati (dibaca: diikutin sama anjing!!). yeah..hari ini merupakan langkah awal perjalanan kami di kelas XI, tepatnya XI IPA-2, yang tepat pula berada di Ruang 108 *yang tahun lalu dipakai untuk Ruang Ekonomi

Berdasarkan sumber terpercaya (dibaca: wali kelas), tahun ajaran 2011-2012 ini tidak diadakan moving class…!! Kabar yang menggembirakan! Itu artinya kami tidak perlu manghabiskan waktu dan tenaga kami untuk menelusuri seluruh ruangan dan lantai di sekolah kami (lantai 1-4)

However, itu juga kabar yang..yahh..sedikit mengecewakan, karna tanpa adanya moving class, kami akan terus tetap tinggal di Ruangan ini, di lantai 1, yang pastinya akan sangat annoying disaat bel istirahat berdering, dan itu juga berarti aku akan tetap menempati kursi ini selama 1 tahun kedepan, (baris ke-4) -,-

Hari ini kami mengawali Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dengan upacara, selain ini merupakan kegiatan rutin setiap hari senin, upacara ini sekaligus juga untuk menyambut “wajah baru” di SMAN 54 jakarta, yaitu Kepala Sekolah.

Seusai upacara, kami kembali ke kelas masing-masing.
Oh ya, ada yang lupa, wali kelas XI IPA 2..beliau adalah guru Bahasa Indonesia, yang akrab disapa “Bu Dewi”, beliau pula yang mengajar bahasa sewaktu aku masih duduk di kelas X-F.

Jam pertama pun berlangsung..
Bu Dewi memasuki ruangan, seperti dugaan kami, jam pertama ini tidak akan digunakan beliau untuk belajar, dengan kata lain….ehm beliau akan merangkai kata demi kata untuk di ceriterakan dikelas kami. Yeahh!! dugaan kami tepat!!
Setelah itu 2 jam berlalu tanpa kehadiran sosok “pahlawan tanpa tanda jasa”.
Fisika..jam ke-3 pun tiba..
Seorang guru yang dulunya pernah bermasalah dengan kami (xf), muncul dari balik pintu, rupanya dia guru Fisika kelas XI.
Tunggu!! Kalo dia guru fisika kelas ini, terus pak Syamsul?? Oohhh God!! Kenapa tidak kau ciptakan beliau untuk mengajarkan ku ilmu fisika tahun ini?

Materi pertama untuk kelas XI IPA (fisika) adalah “Kinetika Gerak Lurus”.
Sampai disini cerita hari ini…bye ! -__-

Tidak ada komentar :

Posting Komentar